![]() |
Terduga pelaku saat tertangkap basah oleh warga, ist. HIWATA |
Tangerang, Indonesia Terbit - Seorang pengamen tertangkap basah oleh warga usai diduga melakukan upaya aksi begal terhadap remaja pengendara motor di sebuah gang sepi, samping Lapas Kelas 1 Tangerang, Kelurahan Babakan, Kecamatan Tangerang, Sabtu (19/4/2025) sekira pukul 23:00 WIB malam.
Diketahui, dari dua terduga pelaku, satu diantaranya sempat berhasil melarikan diri, saat aksinya digagalkan oleh warga.
Ya, menurut keterangannya, kejadian bermula saat korban dan teman-temannya sedang asyik nongkrong, dan tiba-tiba dihampiri oleh terduga pelaku yang berprofesi sebagai pengamen, dan minta tolong untuk diantarkan pulang oleh korban.
"Tadi pas lagi kumpul di danau Modernland, dia tiba-tiba ngamen, abis gitu minta anterin pulang. Saya sempat menolak karena udah curiga namun temen- temen saya (merasa iba -red) nyuruh buat anterin hingga akhirnya saya anterin," ucap korban di lokasi kejadian.
"Namun baru jalan sebentar di depan ketemu sama temennya yang bawa motor merah. Nah, temennya ini minta disetut motornya karena bensin habis, abis gitu kita di bawa ke sini (lokasi kejadian -red). Disini saya dan teman saya digetok pake gitar dan ditodong pakai pistol," tambah korban menjelaskan.
Korban pun sempat menangkis senjata yang diduga pistol mainan yang digunakan oleh terduga pelaku saat melakukan aksinya, hingga korban berteriak meminta tolong kepada warga.
"Nah pas dia nodong itu sempat saya lawan dan ngebut ke arah si abang itu (tunjuknya kepada salahsatu warga yang menolong -red) sambil teriak begal, terus ditangkep sama abang itu," jelas dia.
Kendati itu, warga yang mendengar suara teriakan 'begal' dari korban, sontak mengejar, dan berhasil menangkap salahsatu terduga pelaku.
"Iya tadi dia disana (tempat kejadian-red) teriak begal, sambil ngebut terus jatoh didepan, nah saya tanya begalnya mana dan langsung ditangkep, tadi temennya juga udah sempet dikejar, tapi dia lari dan ninggalin motornya di deket portal (ujung jalan lokasi kejadian-red)," ujar warga setempat.
Saat diinterogasi oleh warga, terduga pelaku sempat bersikukuh dan selalu mengelak. Namun akhirnya dirinya mau mengakui bahwa rekannya yang berhasil kabur berinisal ND.
Selanjutnya, ND dilakukan pengejaran dan tertangkap di lokasi terpisah oleh Tim Resmob Polres Metro Tangerang Kota.
Dan akhirnya, perkara kedua pengamen terduga pelaku begal tersebut saat ini ditangani oleh Polsek Tangerang Kota (Benteng) Polres Metro Tangerang Kota guna penyidikan lebih lanjut.
Kontributor : HR Alfian Yudha
Posting Komentar
Terimakasih sudah memberikan komentar anda